Kabar Lumajang, Sebanyak 10 warga di Kabupaten Lumajang, Jawa Timur
tersambar petir saat berteduh di bawah pohon dekat permukiman penduduk. Tiga di
antaranya tewas di lokasi kejadian. Mereka tersambar petir setelah melakukan
judi sabung ayam sejak Selasa (24/3/2015) siang.
Salah seorang saksi mata menceritakan, para korban yang
tersambar petir tersebut setelah bermain judi sabung ayam sejak Selasa siang tadi.
Mereka kemudian menghentikan sabung ayam sekitar pukul 17.08 WIB karena hujan
deras disertai angin kencang dan petir.
Tiga korban tewas tersebut antara lain Nikmah (40 )
warga Dusun Gunung Kidul, Desa Mlawang; Sukron (50) warga Desa Klumprit Suko,
Kecamatan Sumber Suko; dan Matosi (40) warga Kampung Baru, Kelurahan Tompo
Kersan, Kecamatan kota Lumajang. Ketiga orang tersebut langsung dievakuasi ke
Rumah Sakit Dr Haryoto Lumajang.
Sementara itu, 1 di antara 7 orang lainnya yang
tersambar petir mengalami luka yang cukup parah. Korban tersebut atas nama Muki
(45) warga Desa Grobogan, Kecamatan Kedung Jajang, Lumajang.
Pantauan Sentral FM, saat ini korban atas nama Muki
masih dirawat di Rumah Sakit Dr Haryoto Lumajang. Untuk 6 korban lainnya hanya
mengalami luka ringan dan sudah dibawa pulang ke rumah masing-masing.
Sampai berita ini diturunkan, belum ada proses
hukum yang dilakukan oleh pihak kepolisian. Pihak kepolisian Lumajang masih
mendata info lebih lanjut dan melakukan olah TKP.
Untuk ke 6 orang yang mengalami luka ringan, pihak
Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Lumajang langsung mencari keterangan
dari rumah ke rumah untuk melakukan pendataan lebih lanjut.
0 komentar